Pontianak (Antaranews Kalbar) - Badan Pusat Statistik (BPS) Kalbar mencatat kenaikan drastis wisatawan mancanegara selama Maret 2018. Selama Maret,
sebanyak 6.078 wisman yang berkunjung ke Kalbar.

"Kunjungan yang ada tersebut naik 44,27 persen dibandingkan kunjungan Wisman Januari 2018 yang hanya sebesar 4.213 kunjungan," ujar Kepala BPS Kalbar Pitono di Pontianak, Selasa.

Ia menjelaskan kunjungan wisman yang datang tersebut melalui empat pintu masuk yakni Supadio, Entikong, Aruk dan Nanga Badau.

"Melalui Supadio itu mendominasi dengan kontribusi 38,76 persen. Sedangkan melalui Entikong sebesar 34,55 persen dan sisanya baru Aruk dan Nanga Badau sebesar 26,69 persen," jelas dia.

Sementara, kata dia, untuk Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Kalbar Februari 2018 sebesar 48,92 persen, naik 10,60 poin dibandingkan Januari 2018 sebesar 38,32 persen.

"Sedangkan untuk TPK hotel non bintang di Kalbar Februari 2018 naik 2,92 poin yaitu dari 28,80 persen pada Januari 2018 menjadi 31,72 persen," kata dia.

Lanjutnya untuk rata-rata lama menginap tamu di hotel bintang pada Februari 2018, sebesar 1,73 hari, naik 0,15 hari dibandingkan Januari 2018, 1,58 hari.

"Untuk rata - rata lama menginap di hotel non bintang di Kalbar 1,40 hari, naik 0,08 hari dibandingkan bulan sebelumnya selama 1,32 hari," kata dia.

Baca juga: PHRI Promosikan Kuliner Untuk Kembangkan Pariwisata Kalbar

Pewarta: Dedi

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018