Ketua Umum BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kalimantan Barat Denia Yuniarti Abdussamad mengaku bangga sehubungan dengan dipilih dan dilantiknya Ketua Umum BPP HIPMI 2015 – 2019 oleh Presiden Joko Widodo menjadi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
“Beliau adalah inspirasi kami di keluarga besar HIPMI, terkhusus Kalbar. Kami berbangga oleh karena pada saat pelantikan kepengurusan BPD HIPMI KalBar 2017 - 2020 di Rumah Radank awal tahun 2018 dulu dilantik langsung oleh beliau yang pada saat itu masih menjadi Ketum BPP HIPMI, Ketua Dewan Pembina. Bahlil adalah sahabat, guru, saudara dan tokoh kebanggaan kami semua, saya bangga dan bersyukur,” ujarnya di Pontianak, Rabu.
Ia menambahkan bahwa Bahlil merupakan satu di antara tokoh muda potensial dan yang ditunggu-tunggu untuk berkiprah lebih luas dan akhirnya bisa masuk di kabinet untuk Indonesia maju.
“HIPMI Kalbar meyakini Bahlil Lahadalia akan menjadi menteri berprestasi. Kami berharap kepemimpinan beliau membawa manfaat seluas-luasnya bagi kebaikan bangsa dan tentunya HIPMI dan masyarakat luas,” jelas dia.
Menurut Denia, Bahlil faham betul potensi-potensi ekonomi daerah karena selama memimpin HIPMI rajin sekali turun ke daerah.
“Semua bisa disinergikan dengan SDA yang melimpah, stok SDM unggulan dan relasi internasional yang dimiliki agar dapat mendatangkan memanfaatkan sebaik-baiknya bagi bangsa dan negara,” kata dia.
HIPMI Kalbar menyambut positif, biar pun belum ada tokoh Kalbar dalam daftar pejabat negara setingkat menteri yang dilantik. Pihaknya tetap mendukung penuh dan mengucapkan selamat bekerja untuk Presiden Joko Widodo dan Ma’ruf Amin beserta jajaran Menterinya. Pihaknya siap menjadi pelaku aktif dan berkontribusi kongkrit untuk kemajuan bangsa khusus di bidang ekonomi.
“Kami pemuda-pemudi kini dan nanti kelak menjadi pelanjut estafet perjuangan memajukan bangsa khususnya di bidang ekonomi. Siapa lagi yang kita harapkan melindungi masa depan bangsa sendiri kalau bukan diri kita. Indonesia bergerak menuju negara maju bermartabat, kami yakin dan optimis komposisi pasukan yang bersama Pak Jokowi adalah para ahli di bidangnya yang akan membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa pemenang di Asia dan Bangsa maju di dunia,” ucap dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019
“Beliau adalah inspirasi kami di keluarga besar HIPMI, terkhusus Kalbar. Kami berbangga oleh karena pada saat pelantikan kepengurusan BPD HIPMI KalBar 2017 - 2020 di Rumah Radank awal tahun 2018 dulu dilantik langsung oleh beliau yang pada saat itu masih menjadi Ketum BPP HIPMI, Ketua Dewan Pembina. Bahlil adalah sahabat, guru, saudara dan tokoh kebanggaan kami semua, saya bangga dan bersyukur,” ujarnya di Pontianak, Rabu.
Ia menambahkan bahwa Bahlil merupakan satu di antara tokoh muda potensial dan yang ditunggu-tunggu untuk berkiprah lebih luas dan akhirnya bisa masuk di kabinet untuk Indonesia maju.
“HIPMI Kalbar meyakini Bahlil Lahadalia akan menjadi menteri berprestasi. Kami berharap kepemimpinan beliau membawa manfaat seluas-luasnya bagi kebaikan bangsa dan tentunya HIPMI dan masyarakat luas,” jelas dia.
Menurut Denia, Bahlil faham betul potensi-potensi ekonomi daerah karena selama memimpin HIPMI rajin sekali turun ke daerah.
“Semua bisa disinergikan dengan SDA yang melimpah, stok SDM unggulan dan relasi internasional yang dimiliki agar dapat mendatangkan memanfaatkan sebaik-baiknya bagi bangsa dan negara,” kata dia.
HIPMI Kalbar menyambut positif, biar pun belum ada tokoh Kalbar dalam daftar pejabat negara setingkat menteri yang dilantik. Pihaknya tetap mendukung penuh dan mengucapkan selamat bekerja untuk Presiden Joko Widodo dan Ma’ruf Amin beserta jajaran Menterinya. Pihaknya siap menjadi pelaku aktif dan berkontribusi kongkrit untuk kemajuan bangsa khusus di bidang ekonomi.
“Kami pemuda-pemudi kini dan nanti kelak menjadi pelanjut estafet perjuangan memajukan bangsa khususnya di bidang ekonomi. Siapa lagi yang kita harapkan melindungi masa depan bangsa sendiri kalau bukan diri kita. Indonesia bergerak menuju negara maju bermartabat, kami yakin dan optimis komposisi pasukan yang bersama Pak Jokowi adalah para ahli di bidangnya yang akan membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa pemenang di Asia dan Bangsa maju di dunia,” ucap dia.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019