Ketapang (ANTARA) - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri dialog kewirausahaan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) di Ketapang, Senin (10/6). Ia pun berharap Hipmi berperan aktif berkontribusi dalam menumbuhkan dan memajukan dunia kewirausahaan di Ketapang,
"Apalagi dengan hadirnya pengusaha-pengusaha muda, berdasarkan data statistik porsi populasi anak muda di Ketapang antara 40 sampai 50 persen. Artinya, maju dan tidaknya Ketapang ini ada di tangan anak-anak muda," kata Sekda.
Menurut Sekda, tentu ini menjadi peluang dan juga tantangan bagi Hipmi kedepan. Bagaimana HIPMI lebih besar lagi perannya bagi Ketapang.
Selain itu, Sekda juga menyampaikan bahwa Pemda Ketapang saat ini sudah mulai melakukan langkah untuk mengusulkan daerah otonomi baru. Pemda Ketapang sudah menyampaikan kepada Pemerintah Provinsi pembentukan daerah otonomi baru yaitu Jelai Kendawangan Raya, Matan Hulu dan Hulu Aik.
"Walaupun moraturium, tapi kita tetap optimis. Nanti ditambah Kota Ketapang dan kita akan mengarah kepada usulan pembentukan Provinsi Tanjung Pura ke depannya, itu cita-cita besar kita,” tutur Sekda
Baca juga: Wabup apresiasi Kejuaraan Tinju Amatir Dandim Cup Ketapang