Kampung Baca Tanjung Saleh (Tansal) menggelar Kemah Literasi Digital untuk memberikan pengetahuan dan menambah kecakapan literasi digital kepada para pelajar dan masyarakat.

"Kami merasa perlu menggelar Kemah Literasi Digital ini untuk masyarakat dan pelajar, agar menambah pengetahuan dan kecakapan dalam menggunakan media digital, alat-alat komunikasi, atau jaringan dan memanfaatkannya secara sehat, bijak, cerdas, cermat, tepat, dan patuh hukum dalam rangka membina komunikasi dan interaksi dalam kehidupan sehari-hari," kata Pengelola Kampung Baca Tansal, Siti Badariah di Sungai Raya, Selasa.

Baca juga: Bupati Kubu Raya minta TBM Kampung Baca Tansal terus literasi masyarakat

Dia menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan di Dusun Kampung Tengah, Desa Tanjung Saleh, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, yang diikuti oleh puluhan pelajar SD hingga SMA serta beberapa masyarakat umum.

"Kegiatan ini kita laksanakan dengan berkolaborasi bersama Komunitas Khatulistiwa Depolutmen dan di dukung oleh Pemerintah Desa Tanjung Saleh," tuturnya.

Dalam pelaksanaannya, kata Badar, peserta Kemah Literasi Digital mendapatkan berbagai materi terkait pemanfaatan digitalisasi untuk proses belajar.

Baca juga: TikTok luncurkan fitur literasi digital untuk pengguna di Indonesia

Baca juga: Gradasi - Diskominfo Kubu Raya gelar seri webinar literasi digital

"Pemateri juga memberikan informasi kepada peserta untuk menerapkan teknologi, khususnya informasi dan komunikasi, literasi digital berkaitan dengan kemampuan penggunanya. Kemampuan untuk menggunakan teknologi sebijak mungkin demi menciptakan interaksi dan komunikasi yang positif," katanya.

Badar menambahkan, antusiasme dari siswa mengikuti kegiatan tema literasi ini sangat baik, apalagi dari pihak masyarakat setempat dan pemerintah desa ikut mendukungnya.

"Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi tahunan, misal dari pertama ini hanya puluhan orang yang ikut mungkin ke depan lebih meningkat lagi," kata Badar.

Baca juga: Pemkot Pontianak dukung kegiatan literasi digital netizen fair di Kalbar

Baca juga: BKOW Kalbar tingkatkan literasi perempuan hadapi teknologi digital
 

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2022