Jakarta (ANTARA Kalbar) - Kewaspadaan masyarakat untuk menghindari penipuan berkedok undian gratis berhadiah harus terus digalkkan untuk menekan adanya korban penipuan.
Direktur Pengumpulan dan Pengelolaan Sumber Dana Bantuan Sosial Kementerian Sosial Margowiyono memberikan sejumlah tip untuk menghindari penipuan berkedok undian gratis berhadiah yaitu:
Pertama, setiap penyelenggaraan undian gratis berhadiah, pihak penyelenggara tidak pernah meminta biaya apa pun kepada pemenang, apalagi dengan cara meminta mentransfer.
Kedua, jangan tergiur dengan surat atau kupon pemberitahuan pemenang dan jangan terburu-buru mempercayai.
"Sebaiknya cari informasi kebenarannya dengan menghubungi Call Center undian gratis berhadiah di nomor 021-314.400," jelas dia seraya menambahkan agar mengingat kembali apakah pernah mengikuti program undian atau sejenisnya. Apabila tidak, sebaiknya diabaikan saja.
Pemberitahuan pemenang undian gratis berhadiah tidak pernah dilakukan melalui SMS, tetapi diumumkan melalui media cetak atau melalui surat resmi yang sah.
"Jangan sekali-kali menghubungi nomor telepon atau HP yang tertera dalam kupon maupun nomor tertentu yang sudah ditentukan oleh pelaku atau oknum," kata Margowiyono.
Dia juga menambahkan, tidak ada hadiah yang dilelang tapi jika hadiah yang tidak tertebak atau tidak diambil oleh pemenang, maka akan diserahkan ke Kementerian Sosial.
"Waspada terhadap segala bentuk undian. Cek dan ricek terlebih dahulu keabsahan surat atau kupon undian gratis berhadiah melalui Call Center kami 021-3144000 ," imbau dia.
(T.D016)