Jakarta (Antara Kalbar) - Produsen ponsel Samsung Mobile meluncurkan tiga ponsel cerdas bersaudara dengan desain serupa yaitu Galaxy Fame, Galaxy Star, dan Galaxy Young.
"Tiga ponsel kami menyasar segmen anak muda kelas menengah dan bawah di kawasan perkotaan dan pinggiran kota," kata Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Selvia Gofar, di Jakarta, Kamis.
Samsung, lanjut Selvia, menggunakan strategi pemasaran media jejaring sosial dan keterlibatan artis untuk meningkatkan promo ketiga produknya.
"Meski menyasar segmen menengah, ketiga ponsel itu tetap mempunyai segmen berbeda yang sensitif terhadap harga," kata Selvia.
Galaxy Fame mengusung prosesor ARM Corex A9 berkecepatan satu giga hertz, sistem operasi Andorid 4.1, layar 3,5 inci, dan kamera belakang lima megapiksel.
Namun, Samsung tidak menyebut alasan peluncuran Galaxy Fame pada akhir semester pertama 2013 mengingat ponsel yang dibanderol Rp1,999 juta itu telah ada di pasaran kota-kota besar Tanah Air pada Juni.
Sementara, Galaxy Star dan Galaxy Young mengandalkan fitur dua kartu SIM dengan kisaran harga Rp800 ribu - Rp1,5 juta.
"Galaxy Star dan Galaxy Young mulai ada di pasaran pada Juli," kata Selvia.
(Ant News)