Sungai Raya (Antara Kalbar) - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya
akan meningkatkan pengawasan terhadap harga kebutuhan bahan pokok
menjelang bulan suci Ramadhan di sejumlah pasar tradisional hingga ke
kecamatan terjauh.
"Untuk mengantisipasi naiknya harga kebutuhan pokok melebihi batas
kewajaran menjelang Ramadhan, kami akan lebih gencar melakukan
pengawasan langsung di pasar-pasar tradisional yang ada di Kabupaten
Kubu Raya," kata Kasi Pembinaan dan Pengawasan Usaha Perdagangan,
Disperindag Kubu Raya, Jonirsyam, di Sungai Raya, Minggu.
Dia mengatakan, pengawasan tidak hanya dilakukan di pasar
tradisional di ibu kota kabupaten melainkan hingga ke pasar tradisonal
yang berada di desa pedalaman seperti Kecamatan Batu Ampar, Kubu dan
kecamatan lainnya.
Jonirsyam menjelaskan pada hari biasa pihaknya melakukan pengawasan
secara rutin selama satu kali dalam sepekan namun menjelang bulan
Ramadhan atau menjelang hari besar keagamaan lainnya pihaknya lebih
meningkatkan pengawasan untuk mengantisipasi terjadinya penimbunan dan
kenaikan harga yang melebihi batas kewajaran.
"Menjelang Ramadhan ini pengawasan akan kami tingkatkan, dua atau tiga kali dalam sepekan," tuturnya.
Ia menjelaskan kenaikan harga kebutuhan bahan pokok yang rutin
terjadi menjelang hari besar keagamaan sudah merupakan mekanisme pasar,
karena tingginya permintaan terhadap bahan kebutuhan.
"Tidak bisa dipungkiri lagi setiap menjelang Ramadhan harga barang
pasti mengalami kenaikan, pemerintah tidak bisa intervensi terhadap
kenaikan harga barang yang terjadi, hanya saja pedagang tidak dibenarkan
untuk melakukan penimbunan," katanya.
Meski pemkab tidak bisa intervensi terhadap harga kebutuhan pokok
tersebut, namun menurutnya, jika kenaikan harga masih di bawah 20 persen
maka masih bersifat wajar.
Terkait dengan kondisi stok bahan pokok, dia juga bisa memastikan
hingga saat ini masih masih terbilang aman, dan hal itu dapat dilihat
dari kenaikan harga barang yang belum mengalami angka yang besar di
pasaran.
"Meski demikian kami akan tetap melakukan pengawasan terkait dengan
stok sembako dengan cara mendatangi gudang-gudang penyimpanan
barang-barang kebutuhan," tuturnya.
Pemkab Kubu Raya Tingkatkan Pengawasan Pasar Jelang Ramadhan
Minggu, 7 Juni 2015 22:30 WIB