Sekadau (Antara Kalbar) - Kepolisian Resort Sekadau melalui Satuan Lalu Lintas mengamankan sedikitnya 10 unit sepeda motor dari kawasan Pasar Baru Sekadau. Motor-motor tersebut diamankan dari tangan para pelaku balap liar yang sering kebut-kebutan di komplek pasar baru.
"Selain sepeda motor, kita juga mendapati 10 orang pelajar yang merupakan pemilik dari motor tersebut. 10 motor dan 10 pelajar SMP dan SMA dapat kami amankan dalam operasi yang digelar Selasa (23/2) dinihari pukul 02.00 WIB,"" ungkap Kanit Laka Polres Sekadau, Bripka Winarto, Selasa (23/2).
Saat polisi datang ke lokasi balap liar, para pebalap sempat berhamburan menghindari polisi. Kala itu polisi hanya dapat mengamankan dua pelaku serta tiga motor. Namun, pagi harinya pelaku lain menyerahkan diri.
"Karena identitas dan sekolah mereka sudah diketahui. Para pelajar ini, meskipun masih dibawah umur, tetap diberikan penindakan berupa tilang. Serta diberi arahan dan pembinaan," pungkasnya.
Polres Sekadau Amankan Pelajar Pelaku Balap Liar
Selasa, 23 Februari 2016 22:47 WIB