Pontianak (Antara Kalbar) - Tepat di hari Kartini, PLN Area Singkawang menyumbangkan sebanyak 122 buku ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Singkawang, Jumat.
"Ada 122 buku yang kita sumbangkan, yang isinya tentang kelistrikan, peran wanita di hari Kartini, dan lain-lain," kata Asmen Transaksi Energi, PLN Area Singkawang, Adi Kurniawan.
Sumbangan buku ini, katanya, merupakan salah satu imbauan dari pusat, bahwa pada hari ini (bertepatan dengan hari Kartini) pihaknya disuruh untuk menyumbangkan buku ke Perpustakaan Daerah.
Menurutnya, sumbangan buku yang dilakukan tidak hanya berlangsung di Kota Singkawang saja, melainkan secara nasional yang dilakukan setiap wilayah masing-masing.
"Untuk Singkawang buku-buku ini berasal dari karyawan PLN Area Singkawang," tuturnya.
Dia berharap, mudah-mudahan, apa yang dilakukan pihaknya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat banyak.
"Dan kepada Perpustakaan diharapkan bisa lebih meningkatkan minat baca masyarakat," katanya.
Sementara, Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Singkawang, P Koni menyambut baik sumbangan buku-buku itu. Terlebih di Perpustakaan sendiri masih banyak memerlukan buku-buku guna menambah ilmu dan wawasan masyarakat.
"Yang namanya ilmu inikan tidak akan cukup sampai disitu saja, tentu harus ditambah melalui buku-buku yang berisikan tentang wawasan," kata Koni.
Dirinya bersyukur, semenjak Dinas Perpustakaan berpindah di Jl Firdaus, minat baca masyarakat semakin meningkat.
"Ada dari kalangan pelajar, orangtua, tidak tentulah dalam satu hari," tuturnya.
Terkait dengan sumbangan itu juga, pihaknya akan memilah-milah buku sesuai dengan bidangnya masing-masing.
"Mana yang menyangkut tentang kelistrikan kita satukan dengan kelompoknya, begitu juga dengan bidang yang lainnya. Supaya masyarakat mudah mencarinya saat diperlukan," katanya.
(U.KR-RDO/N005)
PLN Singkawang Peduli Kartini
Jumat, 21 April 2017 16:10 WIB