Putussibau (ANTARA) - Warga Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar, mendapatkan bantuan materil pembuatan leding untuk air bersih dari personil Satgas TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/Putussibau yang disampaikan langsung oleh Danramil 09/Jongkong Pelda Didik Riyono.
"Bantuan itu kami serahkan secara simbolis Saipul Anwar selaku Kepala Dusun (Kadus) Tintin Kemantan. Bantuan material tersebut untuk pengerjaan leding air yang akan di kerjakan oleh warga dan personil Satgas TMMD Kodim 1206/PSB," kata Danramil 09/Jongkong Pelda Didik Riyono, Sabtu.
Baca juga: Anjangsana ke warga momen personel TMMD Kodim 1206/PSB ciptakan kebersamaan
Baca juga: Polri dukung penuh pelaksanaan TMMD ke-110 Kodim 1206/PSB di Pangkadan
Mendapat bantuan itu warga tampak bersemangat sekali. Apa lagi kata Kadus Tintin Kemantan pengerjaan leding untuk air bersih itu akan dibantu pengerjaannya oleh personel TMMD. Sehingga nantinya warga akan lebih mudah untuk mendapatkan air bersih tentunya. Dan tidak repot seperti sebelumnya
"Ucapan terimakasih warga kepada Aatgas TMMD Kodim 1206/PSB yang sudah sangat banyak membantu kami khusus di Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan ini. Selain sasaran fisik pembukaan jalan 3,8 Km, pembuatan 7 jembatan, dan 9 gorong-gorong personil satgas TMMD juga banyak membantu kami dalam segala hal," ujar Saipul Anwar mengakhiri.
Baca juga: Dansatgas TMMD Kodim 1206/PSB optimis pelaksanaan TMMD selesai dengan cepat
Baca juga: Satgas TMMD Kodim 1206/PSB selalu sempatkan diri bantu warga
Baca juga: Satgas TMMD Kodim 1206/PSB memotivasikan pemuda masuk TNI