Pontianak  (Antaranews Kalbar) - Harga kamar hotel di Kota Singkawang, Kalimantan Barat, menjelang perayaan Cap Go Meh naik drastis.
    Saat mencoba aplikasi pesan kamar hotel secara online, Traveloka, Selasa (27/2) pukul 09.00 WIB, yang muncul hanya satu lokasi dengan waktu pemesanan tanggal 28 Februari - 2 Maret 2018.
    Harga kamarnya pun sudah di angka Rp1.143.433 sehingga kalau dua hari biayanya Rp2.286.866. Lokasi hotel di pusat Kota Singkawang, dengan nama Hotel Singkawang.
    Itupun tanpa sarapan pagi, dua tempat tidur tunggal, dan fasilitas lain seperti AC dan kamar mandi. Yang tercatat, sisa satu kamar saja.
    Cap Go Meh merupakan perayaan 15 hari setelah Imlek. Di Kota Singkawang, Cap Go Meh diramaikan dengan arak-arakan tatung, yakni orang yang mempunyai keahlian tersendiri dan kebal akan senjata tajam.
    Mereka biasanya berkeliling di pusat Kota Singkawang sambil menuju altar pemujaan di lokasi tertentu.

Baca juga: Hotel jangan berlebihan naikkan tarif
    Sebelumnya, Ketua PHRI Kalimantan Barat Yuliardi Qamal meminta tidak ada kenaikan tarif di bidang jasa akomodasi, restoran dan rumah makan yang terlalu tinggi saat Imlek dan Cap Go Meh.
    "Kita tidak ingin ada istilah aji mumpung. Jika hal itu terjadi maka ada citra kurang bagi pariwisata kita yang dirasakan oleh tamu atau wisatawan," ujarnya. Ia tidak menampik bahwa ketika permintaan tinggi harga juga akan ikut naik. Namun meskipun ada kenaikan menurutnya jangan berlebihan.
    "Tarif hotel dinaikan oleh teman - teman pengusaha boleh namun jangan terlalu tinggi. Naikkan boleh di kisaran 10 persen sampai 30 persen saja maksimalnya," papar dia.
  Ia mengatakan, khusus di jasa perhotelan ada tantangan tersendiri soal harga. Menurutnya pihak hotel sebenarnya memberikan harga yang wajar. Namun ada oknum yang jauh - jauh hari telah memesan kamar hotel dan untuk dijual kembali.

Baca juga: Legislator Singkawang Minta Hotel Tidak Naikkan Tarif


Pewarta: Teguh Imam Wibowo

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018