Paulus Muna (45), warga Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau Selatan, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, tewas tersengat listrik ketika memperbaiki jembatan di depan rumah miliknya.

"Korban di duga tersengat arus listrik dari sambungan kabel bor listrik yang digunakan korban saat memperbaiki jembatan," kata Kapolres Kapuas Hulu, melalui Kapolsek Putussibau Selatan, Ipda Cahya Purnawan, dihubungi Antara, di Putussibau Selatan, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Kamis.

Disampaikan Cahya, kejadian tersebut diketahui ketika istri korban menyuruh dua orang anaknya melihat korban yang saat itu memperbaiki jembatan di depan rumah.

Ketika kedua anak korban melihat ke depan rumah ditempat bapaknya (korban) bekerja, sang bapak terlihat sudah terlentang di dalam parit.

"Kedua anak korban melihat korban sudah telentang di dalam parit, kemudian langsung berlarian ke rumah memberitahu kepada ibunya, setelah itu istri korban teriak minta tolong warga setempat dan menghubungi anggota Polsek terdekat," jelas Cahya.

Menurut Cahya, warga dan anggota Polsek Putussibau Selatan telah berupaya membawa korban ke rumah sakit menggunakan mobil, namun nyawa korban tidak tertolong.

"Keluarga dan warga setempat bersama anggota kami sudah melarikan korban ke rumah sakit, namun korban telah meninggal," kata Cahya.

Setelah sudah dipastikan korban tidak bernyawa oleh petugas kesehatan di rumah sakit Putussibau, maka jenazah korban dibawa di rumah duka di Jalan Lintas Timur RT 015/RW 005, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau Selatan wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2019