Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji meminta Dewan Pendidikan yang ada di provinsi itu untuk berperan meningkatkan IPM Kalbar dengan fokus membantu memperbaiki kualitas pendidikan non-formal mulai dari jenjang pendidikan PAUD sampai dengan pendidikan paket.

"Saya minta agar Dewan Pendidikan membantu Pemerintah Provinsi Kalbar menaikkan IPM Kalimantan Barat dan kita harus memperbanyak PAUD dan pendidikan non-formal agar usia sekolah bisa naik. Kalau tidak, maka IPM Kalbar sulit naik," kata Gubernur Kalbar Sutarmidi di Pontianak, Sabtu.

Dia mengatakan, pada proses pelantikan Pengurus Dewan Pendidikan Kalbar periode 2019-2024 yang dilakukan pada Jumat kemarin, masih rendahnya usia sekolah di Kalbar, menjadi salah satu sebab, IPM di Kalbar sulit untuk naik.

"Untuk itu, peran Dewan Pendidikan dan pihak terkait lainnya harus bisa bersama-sama mendorong hal ini," tuturnya.

Pengurus Dewan Pendidikan yang dikukuhkan adalah antara lain, Ketua : Muhamad Ali, Wakil Ketua: Mawardi, Sekretaris: Eusabinus Bunau, Wakil Sekretaris: Edi V. Petebang, Bendahara : H. Syaparman, Ketua Komisi PAUD dan Dikmas Fitri Darsini dan Anggota : Romdlon, Ketua Komisi Dikdas : H. Abdul Hamid dan Anggota : Kristianus Atok, Ketua Komisi Dikmen : Harry Saderach dan Anggota : Jarminto, Ketua Komisi Pendidikan Keagamaan : H. Yapandi Ramli dan Anggota: Sumadyo

Ketua Pengurus Dewan Pendidikan Kalbar, Muhammad Ali menjelaskan, sesuai dengan Pasal 56 ayat (2) Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Dewan Pendidikan adalah lembaga mandiri dibentuk dan berperan dalam peningkatan mutu pelayanan pendidikan dengan memberikan pertimbangan, arahan dan dukungan tenaga, sarana dan prasarana, serta pengawasan pendidikan pada tingkat nasional, provinsi, dan kabupaten/kota yang tidak mempunyai hubungan hirarkis.

"Fungsi Dewan Pendidikan adalah meningkatkan mutu pelayanan pendidikan dengan memberikan pertimbangan, arahan, dukungan tenaga, sarana dan prasarana serta pengawasan pendidikan. Sedangkan tugas Dewan Pendidikan adalah menghimpun, menganalisis, dan memberikan rekomendasi kepada menteri, gubernur, bupati, walikota terhadap keluhan, saran, kritik, dan aspirasi masyarakat terhadap pendidikan," katanya.

"Untuk itu, kita akan memaksimalkan peran kita dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kalbar. Selama ini, Dewan Pendidikan sudah dilibatkan dan proaktif dalam pembangunan pendidikan di Kalbar dan ini akan kita tingkatkan," tuturnya.

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020