Prada Hengky tergugah, sehingga dengan rela dan ikhlas memberikan ilmu agama yang di milikinya membaca Alquran di lokasi TMMD, Desa Beringin Rayo, Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang, Kalbar.

"Mengajar mengaji ini saya lakukan dengan suka rela, dan mungkin ini sudah panggilan hati. Kebetulan saya bisa sedikit membaca Alquran, maka hal itu saya gunakan untuk mengajar mengaji kepada anak-anak disini," kata Prada Hengky, Senin.

Untuk mengajat anak-anak itu kata Hengky, ia mengambil waktu usai Magrib dan usai mengerjakan sasaran fisik TMMD siang harinya. Kegiatan itu sendiri dipusatkan di rumah Saprol, Pengurus Mushola At Taqwa Desa Beringin Rayo.

Baca juga: Dansatgas TMMD apresiasi anggotanya ajarkan Alquran dan akhlak kepada anak-anak

"Jadi pengajian ini kami berikan setelah sholat Magrib berjama’ah," kata 

Sementara itu, Saprol pengurus Mushola At Taqwa berharap mudah-mudahan apa yang di lakukaan Satgas TMMD di sini menambah wawasan bagi anak-anak dengan memberikan  bekal ilmu sejak dini lokasi TMMD.

"Kami berharap semoga rehap mushola saat ini cepat selesai sehingga anak-anak yang belajar mengaji, kita arahkan di mushola, aamiin," pungkasnya.

Baca juga: Pengurus harapkan rehab Musholla At Taqwa berjalan lancar
Baca juga: Renovasi musholla semoga menambah khusyuk umat beribadah
Baca juga: Danramil Tumbang Titi pantau kegiatan TMMD ke-108
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020