Sungai Raya (ANTARA Kalbar) - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya terus konsisten untuk menghemat anggaran pemerintahan dan mengalihkannya untuk meningkatkan dana bantuan operasional sekolah daerah (Bosda) dan jaminan kesehatan daerah (Jamkesda).
"Sejak tahun 2010 lalu, kita sudah melakukan penghematan anggaran belanja pegawai dan meningkatkan belanja publik di mana dari penghematan tersebut kita berhasil untuk menganggarkan dana Bosda dan Jamkesda demi peningkatan mutu pendidikan dan kesehatan masyarakat," kata Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan di Sungai Raya, Senin.
Menurutnya, beberapa penghematan besar-besaran yang dilakukan pihaknya seperti pengurangan anggaran perjalanan dinas pejabat, penundaan anggaran pengadaan rumah dan mobil dinas bupati - wakil bupati, serta penghematan di bidang pengadaan sarana pemerintahan lainnya.
"Berkat kesediaan dari pejabat pemerintahan Kubu Raya, kita bisa mengalihkan penghematan anggaran tersebut untuk masyarakat. Kita bukan bermaksud sombong, namun itu kondisi nyata keberpihakan pemerintah daerah kepada masyarakat," tuturnya.
Muda menjelaskan, melalui dana Bosda, pihaknya bisa melakukan pengadaan pakaian seragam gratis bagi siswa kelas satu SD hingga SMA yang baru masuk sekolah. Hal itu tentu mengurangi beban masyarakat saat akan memasukkan anaknya sekolah.
Pasalnya, selama ini, masyarakat kurang mampu akan terbebani biaya pembelian seragam untuk anak-anaknya saat mendaftarkan anaknya sekolah. Dengan adanya pengadaan seragam gratis tersebut, diharapkan tidak ada lagi alasan bagi orang tua untuk tidak menyekolahkan anak-anaknya.
(pso-171)
Kubu Raya Konsisten Tingkatkan Bosda -Jamkesda
Senin, 2 Juli 2012 14:14 WIB
Berkat kesediaan dari pejabat pemerintahan Kubu Raya, kita bisa mengalihkan penghematan anggaran tersebut untuk masyarakat.