Pontianak (ANTARA) - Komunitas Sepedaan Hari Selasa dengan Suka Ria (Selasar) memiliki cara unik sebagaimana fokus komunitasnya untuk mengenalkan dan mempromosikan destinasi wisata yang ada di Kota Pontianak yakni dengan bersepeda
“Dengan sepedaan bersama anggota komunitas atau teman – teman yang hobi sepeda kita ikut kenalkan dan promosikan destinasi wisata Kota Pontianak. Hal itu sebagaimana slogan kita yakni silahturahmi , sepedaan , wisata dan kuliner. Itu bagian kecil dan usaha kami untuk mengenalkan destinasi wisata Kota Pontianak,” ujar Ketua Selasar, Ario di Pontianak, Selasa.
Ia menyebutkan bahwa anggota komunitas Selasar sendiri memiliki beragam latar belakang pekerjaan, suku, agama dan termasuk beragam jenis sepeda. Sifat komunitas terbuka dan siapa saja boleh bergabung.
“Secara umum hadirnya Selasar Pontianak untuk mengajak hidup sehat, silahturahmi , berwisata , santap kuliner ria di lokasi yang ada di Kota Pontianak dan sekitarnya. Yang jelas kita ingin juga ikut mengurangi polusi dan hiruk pikuknya kendaraan bermotor di Kota Pontianak yang sudah padat,” kata dia.
Ario menyebukan aktivitas sepedannya sendiri dilakukan setiap hari Selasa dimulai pukul 16.00 WIB untuk
berkeliling kota dengan titik kumpul yang tidak tetap.
Untuk titik kumpul biasanya di tempat yang mempunyai nilai wisata untuk diangkat agar diketahui masyarakat luas.
“Kemudian untuk rute sepedanya sendiri juga melewati tempat - tempat yang merupakan lokasi yang memiliki nilai budaya atau wisata yang menarik. Di akhir perjalanan ditutup dengan santai sambil menikmati hidangan kuliner Pontianak atau tempat kuliner yang menjadi nilai tambah wisata Kota Pontianak,” kata dia.
Pihaknya terbuka dan mengajak siapa saja untuk bergabung atau berpartisipasi melalui aksi sepeda secara rutin tersebut.
“Bagi masyarakat yang ingin bergabung silahkan ikuti di instagram kami yakni @selasarpontianak. Setiap hari Selasa akan ada jadwal sepedan nya. Jadi yang ingin bergabung ikut saja dan berada dititik kumpul yang telah ditentukan,” ujarnya.
Baca juga: Sepeda motor terbakar saat melintas depan Kantor Camat Kalis Kapuas Hulu
Baca juga: Sepeda motor milik seorang wanita terbakar di SPBU Pontianak Timur
Bersepeda, cara Komunitas Selasar kenalkan destinasi wisata Pontianak
Selasa, 12 November 2019 21:29 WIB