Sekadau (ANTARA) - Dusun Lubuk Tajau dan Dusun Pantok Kecamatan Nanga Taman Kabupaten Sekadau merupakan dusun yang dikenal dengan pengrajin anyaman.
Maka tidak mengherankan jika hasil anyaman Pantok dan Lubuk Tajau ini selalu diikutsertakan dalam berbagai pameren baik yang bertaraf nasional bahkan internasional.
Mereka sangat serius untuk mengembangkan produk ayamannya. Sebagai bentuk keseriusan itu mereka kelompok pengrajin.
Untuk dusun Lubuk Tajau misalnya mereka sudah membentuk kelompok pengrajin yang mereka namai kelompok usaha bersama kalai Sago Lubuk Tajau.
Demikian halnya dengan kelompok pengrajin Dusun Pantok.
Untuk kelompok pengrajin dusun pantok mereka sebutkan nama kelompoknya pengrajin anyaman taji sempidan.
Geliat pengrajin anyaman pantok dan lubuk tajau ini sudah berjalan cukup lama. Kini mereka sudah menjadi binaan dewan kerajinan daerah Kabupaten Sekadau.
Beragam Jenis anyaman sudah mereka hasilkan. Misalnya Katoro, ragak, tudung saji, tempat menyimpan sendok, bakul, model tempayan kecil, model takin kecil untuk membawa benih padi, dan masih banyak jenis yang lainnya. Dari Jenis anyaman itu ada juga yang alami alias tidak diberi warna.
Anyaman yang dibuat para pengrajin ini cukup menarik.
Ingin tahu apa saja hasil yang dibuat oleh para pengrajin Dusun Lubuk Tajau dan Dusun Pantok ini, Senin siang 4 Mei 2020 disela menyerahkan bantuan paket sembako Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat, ketua dan wakil ketua Dekranasda Kabupaten Sekadau Ny. Kristina Rupinus, S.Pd, M.Si dan Ny. Vixtima Heri Supriyanti, A. Md didampingi Sekretaris Dekranasda Teresia Lili, SH melihat beragam koleksi hasil pengrajin anyaman Lubuk Tajau dan Dusun Pantok.
Kehadiran isteri orang nomor satu dan nomor dua di Kabupaten Sekadau ini tentu disambut baik oleh para pengrajin anyaman.
Kehadiran ketua dan wakil ketua Dekranasda bisa menjadi motivasi kepada para pengrajin.
Ketua Dekranasda Ny. Kristina memberi aprsiasi untuk kreativitas para pengrajin di Desa Pantok dan Desa Lubuk Tajau.
“Antusias para pengrajin Taji Sempidan Desa Pantok pengrajin anyaman Desa Lubuk Tajau dalam pengembangan kerajinan anyaman ini luar biasa,” ujarnya.
Ny. Kristina berharap, kelompok pengrajin anyaman ini terus berproduksi, terus menganyam, jaga kualitas, lebih focus. Kualitas anyaman pengrajin kita cukup baik.
“Kehadiran kita ingat menyemangati para pengrajin anyaman, kita ingin beri motivasi, beri dukungan untuk para pengrajin anyaman kita. Untuk kualitas anyaman, kita cukup baik. Bahkan dalam berbagai nasional ivent hasil pengrajin anyaman kita selalu kita hadirkan dan banyak sekali diminati oleh para pembeli,” tuturnya.
Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Sekadau semangati para pengrajin
Rabu, 6 Mei 2020 7:26 WIB