Pontianak (ANTARA) - Aplikasi belajar Al-Qur'an, Qara'a merilis produk baru yang diberi nama "Fasih" dengan fitur machine learning dan artificial inteligence/AI (kecerdasan buatan) guna mengoreksi bacaan Al-Quran secara realtime.
"Pengguna hanya perlu melafalkan ayat yang tertera di layar ponsel sambil menekan ikon mikrofon, dalam hitungan detik bacaan itu akan dikoreksi, benar tidaknya," ujar Managing Director Qara’a Indonesia, Ahmad Kamel, Minggu.
Ia menjelaskan bahwa produk unggulan Qara'a ini digarap setahun terakhir. Produk tersebut memudahkan umat Islam untuk belajar mengaji di mana saja.
Selama ini, Qara'a memang dikenal sebagai aplikasi yang menyediakan Al-Quran secara digital dan jadi rujukan dalam memperdalam Islam.
Fasih memiliki delapan materi dari dasar sampai tingkat mahir. Mulai dari pengenalan hijayah, pengenalan angka, sambungan ayat, ujian sasar pendalaman materi, makharijul huruf, sifatul huruf, ujian materi tambahan, hingga koreksi ayat 30 Juzz.
"Kami berusaha memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin belajar mengaji, namun terbatas ruang dan waktu. Dengan produk Fasih dari Qara'a, umat bisa belajar mengaji di mana pun," katanya.
Bukan tanpa alasan, berdasarkan riset Institut Ilmu Qur'an tahun 2020 bahwa 65 persen umat Islam Indonesia tidak bisa membaca Al-Quran. Namun sejatinya, 80 persen responden ingin belajar, akan tetapi merasa malu karena alasan usia.
"Dengan Qara'a, umat tidak perlu merasa canggung atau bingung belajar mengaji dan memperdalam Islam. Produk ini cocok untuk masyarakat urban yang bermobilitas tinggi," katanya.
Dengan jumlah penduduk muslim 229 juta di Indonesia, aplikasi bikinan PT Kreasi Putra Hotama ini hadir sebagai solusi masyarakat belajar Al-Quran dan menjalani kehidupan Islami.
Fitur-fitur yang tersedia memudahkan umat belajar hal dasar sampai mencari informasi mengenai Islam yang tervalidasi oleh lembaga kompeten. Fitur itu antara lain Qur'an Digital lengkap dengan asbabun nuzul dan tafsir, Pengingat Shalat, Artikel Islami, Location Based Services Kajian, Agregator Radio Streaming, Sirah Nabawiyah, Zakat, Dzikir Pagi Petang, Doa Harian, Gambar Renungan/Quote, Bacaan Shalat dan Fasih.
Hingga kini, aplikasi Qara'a memiliki 171.394 pengguna aktif dengan rating 4,8 di Playstore.
Aplikasi Qara'a luncurkan Fasih dengan teknologi kecerdasan buatan
Minggu, 31 Januari 2021 14:29 WIB