Putussibau (ANTARA) - Serda Andre salah satu anggota Satgas TMMD Regtas ke- 110 Kodim 1206/PSB terus menerus melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) kepada warga di sela-sela waktu istirahatnya di Desa Hulu Pengkadan Kecamatan Pengkadan, Kabuapaten Kapuas Hulu, Kalbar.
"Kegiatan Komsos ini adalah merupakan kunci utama dalam menjalin keakraban dengan masyarakat," kata Serda Andre, Minggu.
Dikatakanya, sambil beristirahat ia dan beberapa warga berbincang-bincang penuh keakraban. Pembicaraan semakin hangat disertai dengan senda gurau. Secara tidak langsung informasi sekitar wilayah itu dapat dengan cepat segera diketahui.
Baca juga: Satgas TMMD bersama warga bahu membahu lakukan penimbunan jalan
Baca juga: Personel TMMD Kodim 1206/PSB terapkan protkes pandemi COVID-19
Sementara itu Angga (35) salah seorang warga setempat yang ikut serta dalam perbincangan tersebut menyampaikan terima kasih sekali kepada para anggota Satgas TMMD yang telah bekerja membangun daerahnya.
Menurut Angga, selain membangun Satgas TMMD juga memberikan contoh yang positif dalam kesehariannya, seperti mengajak semua warga untuk aktif semua dalam bergotong royong, mengajak warga untuk saling menghargai antar sesama, saling menjaga kerukunan antar warga.
"Khususnya di Dusun Tintin Kemantan Desa Hulu Pengkadan ini. Harapan kami setelah selesai purna Tugas TMMD Regtas ke 110 KODIM 1206/PSB ini, warga masih tetap bersemangat untuk melaksanakan kegiatan secara bersama-sama dan bergotong royong," katanya.
Baca juga: Personel TMMD Kodim 1206/PSB terus berjibaku bangun wilayah pedesaan
Baca juga: TNI hadir di tengah masyarakat melalui program TMMD
Baca juga: Satgas TMMD edukasi masyarakat Pangkadan tentang kebersihan lingkungan
Komsos kunci keakraban Satgas TMMD Kodim 1206/PSB dan warga Pengkadan
Minggu, 7 Maret 2021 8:20 WIB