Pontianak (ANTARA) - Pemerintah Kota Singkawang, Kalimantan Barat, bersiap merayakan Imlek 2022 dengan memasang berbagai hiasan, mulai dari lampion, pohon Mei Hwa, ornamen petasan, hingga hiasan gerbang di beberapa titik.
"Hiasan-hiasan tersebut akan dipasang di Bundaran 1001 AI untuk menyambut pengunjung dari arah Kota Pontianak, kemudian dilanjutkan di sepanjang jalan Pangeran Diponegoro, kawasan Pasar Hongkong, Beringin Corner dan Jalan Sejahtera di depan Vihara Tri Dharma Bumi Raya," kata Ketua Panitia Imlek Kota Singkawang, Atong di Singkawang, Kamis.
Baca juga: Tjhai Chui Mie lakukan ibadah Imlek di Vihara TDBR
Untuk di Jalan Sejahtera, lanjutnya, panitia akan membuat terowongan lampion. "Dan ini bisa dijadikan spot foto menarik," tuturnya.
Sedangkan di Beringin Corner akan ditempatkan miniatur macan, menyesuaikan dengan Shio tahun 2022 yaitu Macan Air.
Baca juga: Pertamina tambah pasokan elpiji subsidi sepanjang perayaan Imlek-CGM di Kalbar
Saat ini, katanya, panitia masih berusaha memasang pernak pernik dan hiasan-hiasan tersebut agar dapat selesai tepat waktu.
"Tahun ini kita tidak mengejar jumlah lampion yang akan dipasang, tetapi lebih difokuskan dengan berbagai macam hiasan dan pernak pernik di berbagai sudut kota sehingga bisa menjadi spot foto yang menarik bagi warga," kata Atong.
Baca juga: Sejumlah pengurus Vihara di Singkawang siap terapkan protokol kesehatan saat Imlek
Sementara, Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan saat mengunjungi spot-spot hiasan Imlek di Kota Singkawang.
"Kepada masyarakat, tetap patuhi protokol kesehatan saat berkunjung di spot-spot hiasan Imlek, kita sama-sama menjaga kesehatan agar terhindar dari penyebaran COVID-19," katanya.
Baca juga: Pertamina tambah pasokan elpiji subsidi jelang Imlek di Pontianak-Singkawang
Dia pun meminta agar pengunjung dapat menjaga dan tidak merusak pernak-pernik serta hiasan yang telah dipasang oleh Panitia Perayaan Imlek.
"Sehingga bisa dinikmati dan digunakan bagi pengunjung lainnya untuk berfoto-foto bersama keluarga dan orang terdekatnya," katanya.
Pemasangan berbagai hiasan jelang Imlek 2022 di Kota Singkawang
Kamis, 13 Januari 2022 15:41 WIB