Pontianak (ANTARA) - Karolin Margret Natasa kembali memimpin Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kalimantan Barat masa bakti 2022-2026 yang dilantik langsung Ketua Umum Pengurus Besar FORKI Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto di gedung Bidakara, Jakarta, Sabtu.
"Ini kepemimpinan saya periode kedua di FORKI Kalimantan Barat. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Pengurus Besar FORKI bapak Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto yang telah melantik kepengurusan FORKI Kalimantan Barat," kata Karolin usai dilantik sebagai Ketua Pengprov FORKI Kalimantan Barat.
Baca juga: Pemkab Landak kembangkan Katalog Elektronik Lokal dan Toko Daring
Baca juga: Karolin minta pemda serius tangani permasalahan hutan adat
Di ketahui, Kepemimpinan Karolin pada Pengurus Provinsi (Pengprov) FORKI Kalimantan Barat merupakan masa jabatan periode keduanya.
Sebelumnya Karolin sudah menjabat FORKI Kalbar pada periode pertama pada tahun 2017-2022 dan kembali dipercaya memimpin FORKI Kalbar untuk periode 2022-2026.
Usai pelantikan tersebut Karolin mengingatkan kepada pengurus FORKI Kalimantan Barat agar dapat bekerja secara maksimal untuk kemajuan karate di Kalimantan Barat.
Baca juga: Samuel jadi Penjabat Bupati Landak gantikan Karolin-Heriadi
Baca juga: Karolin-Heriadi berikan kontribusi pembangunan nyata bagi Landak
"Yang yang terpenting FORKI dapat membentuk bibit-bibit atlet karate untuk mengharumkan Kalimantan Barat," katanya.
Sebagai ketua, dirinya menargetkan pengurus provinsi maupun pengurus kabupaten dapat bekerja secara maksimal.
"Untuk kita mencari bibit-bibit atlet karate yang dapat membawa nama Kalimantan Barat, selain itu kita juga harus selalu bersinergi dengan pemerintah baik Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kabupaten dan Kota di Kalimantan Barat," tuturnya.
Selain melaksanakan pelantikan 17 Pengprov FORKI yakni Aceh, Bangka Belitung, Banten, Gorontalo, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kepulauan Riau, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara dan Sulawesi Tenggara, serta Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI) juga melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PB FORKI tahun 2022.
Baca juga: Karolin serahkan bantuan 132 unit alsintan kepada petani