Jakarta (ANTARA) - Staf Khusus Presiden Billy Mambrasar mengenakan baju adat Papua saat menghadiri Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 RI di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu,
"Saya dari Papua. Karena merepresentasikan salah satu dari sedikit yang ada di Istana untuk menunjukkan keberagaman Indonesia," ujar Billy terkait alasannya mengenakan baju adat Papua dalam peringatan HUT RI, di Jakarta, Rabu.
Menurut dia, presiden memang memberikan arahan kepada jajaran Stafsus, untuk mengenakan baju adat dari daerah masing-masing dan dia memilih baju adat yang dikenakannya bermotif kehidupan, yang bermakna bangkit bersama dalam kehidupan.
Terkait peringatan HUT ke-77 RI, Billy memandang bahwa sesuai tema HUT RI tahun ini yaitu Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat, maka ada semangat untuk bangkit bersama.
"Jadi saya pikir itu dua persoalan yang paling kuat yang disampaikan tahun ini," ujar dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Stafsus Presiden hadiri Peringatan HUT RI kenakan baju adat Papua
Staf Khusus Presiden kenakan baju adat Papua
Rabu, 17 Agustus 2022 8:41 WIB