Peserta pemecahan rekor Muri bakar ikan terpanjang se-Indonesia melampiaskan kekecewaannya dengan memblokir jalan menggunakan peralatan untuk membakar ikan di kawasan Pantai Panjang, Bengkulu, Sabtu (8/2). Upaya pemecahan rekor yang merupakan rangkaian dari puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Bengkulu itu berjalan ricuh karena sebagian peserta tidak mendapat pasokan ikan laut yang akan dibakar. ANTARA FOTO/Andika Wahyu