Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api pada kebakaran gudang produksi furniture di Jalan Kemang Sari II, Jatibening Baru, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (19/9/2024). Sebanyak 4 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api pada kebakaran yang terjadi pada pukul 21.30 WIB dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/foc.