Sungai Raya (ANTARA Kalbar) - Pemerintah Kabupaten Kubu Rayat melalui Dinas Pendidikan Kubu Raya memberikan dana pembinaan kepada SMP Negeri-1 Teluk Pakedai yang berhasil menjadi juara festival Drum Band tingkat SMP diselenggarakan Media Pers di daerah setempat.

"SMP Teluk Pakedai itu merupakan peserta terjauh yang mengikuti festival tersebut dan dengan penuh perjuangan membawa rombongan ke Pontianak dan hasilnya menjadi juara dalam ajang tersebut," kata Kepala Dinas Pendidikan Kubu Raya, Frans Randus di Sungai Raya, Senin.

Karena prestasi yang telah diraih kelompok Drum Band Telok Pakedai tersebut Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan yang selama ini juga sangat konsen terhadap pengembangan kreatifitas siswa di Kubu Raya lewat drum band, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap perjuangan anak-anak Kubu Raya dari Teluk Pakedai dan para pembinanya atas apa yang diraih dalam festival tersebut.

Frans Randus mengatakan, Pemerintah Kubu Raya mengharapkan agar prestasi serupa juga bisa ditiru dan menjadi motivasi bagi sekolah-sekolah lain di Kubu Raya.

"Jadi ini merupakan inisiatif dari Bupati Kubu Raya yang meminta kami menyampaikan kepada SMP N 1 Teluk Pakedai lewat pembina dan pelatihnya, karena mereka telah berhasil menjadi suara satu dalam ajang festival Drum Band yang diselenggarakan oleh salah saty media di Kalimantan Barat. Kita mengharapkan agar ini menjadi motivasi juga bagi sekolah-sekolah lain di Kubu Raya, sebagaimana motto kita kan dari Kubu Raya untuk Indonesia," tuturnya.

Sementara itu Syamsudin Pembina sekaligus sebagai pelatih Drum Band SMP Negeri 1 Teluk Pakedai mengatakan sangat bangga dengan anak-anak asuhannya karena bisa menjadi juara dan membawa nama Kabupaten Kubu Raya dalam ajang tersebut.

(pso-171)

Pewarta:

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2012