Pontianak (Antara Kalbar) - Ketua DPD LAKI (Laskar Anti Korupsi Indonesia) Kalimantan Barat Burhanudin Abdullah, menyatakan apresiasinya atas kinerja Kejaksaan Tinggi Kalbar dalam memproses hukum dugaan tindak pidana korupsi di provinsi itu.

"Kinerja Kepala Kejati Kalbar Resi Anna Napitupulu dan Adpidsus Kejati Kalbar Didik Istiyanta, sangat baik, yang mana sebelumnya kami nilai lamban," kata Burhanudin Abdullah saat memantau langsung proses pemeriksaan lima saksi terkait dugaan korupsi Bansos di lingkungan Pemkot Pontianak, Kamis.

Ia berharap, kasus-kasus korupsi yang telah ditangani Kejati Kalbar, semuanya maju di tingkat meja hijau.

"Mudah-mudahan dengan kerja keras pejabat sekarang, bisa membawa perubahan yang besar dalam menangani kasus-kasus korupsi di Kalbar," katanya.

Malah, menurut Ketua LAKI DPD Kalbar, ada beberapa kasus yang sudah ada tersangkanya, sehingga bisa memotivasi penegak hukum lainnya, seperti kepolisian.

Dia berharap, dengan diprosesnya dugaan kasus-kasus Tipikor, bisa memberikan efek jera agar orang takut untuk korupsi, dan ke depan tidak ada tebang pilih dalam penanganan kasus korupsi di Kalbar.

Pewarta: Andilala

Editor : Kalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014