Bengkayang (Antara Kalbar) - Bukit Jamur di Kabupaten Bengkayang menjadi destinasi pariwisata alam yang akan diperkenalkan ke peserta Rapat Koordinasi Teknis Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif se-Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan 12-14 Maret.
    "Bukit jamur kita jadikan tempat untuk penutupan kegiatan. Tujuannya untuk memperkenalkan bukit Jamur ke seluruh peserta yang datang dari seluruh Kabupaten Kota se Kalbar, Dinas Provinsi dan juga dari kementerian," kata Kabid Pengembangan Sumber Daya Pariwisata, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Bengkayang, Suhartutiyati.
    Bukit Jamur dijadikan tempat untuk penutupan kegiatan. Para peserta akan menuju lokasi sekitar pukul lima subuh dan diperkirakan akan sampai ke lokasi sekitar pukul enam pagi.
    Tuti menambahkan, Rakornis merupakan  agenda rutin provinsi. Rakornis bermaksud untuk mensinkronkan  kegiatan pariwisata kedepan, baik untuk pusat,  provinsi dengan kabupaten kota,  meningkatkan kualitas forum dialog antara dinas, serta meningkatkan  kerja sama.
    "Tujuan akhirnya, adanya kesepakatan bersama antara daerah dengan pusat, pemantapan strategi kebijakan dalam mewujudkan lima puluh ribu wisatawan untuk Kalbar," katanya.
    Bukit Jamur terletak tak jauh dari pusat Kota Bengkayang.




Pewarta: M Acong Zaenal

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015