Pontianak (ANTARA Kalbar) - Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Pontianak menyatakan, akan turun langsung ke lapangan guna melakukan pengecekan penyebab kabut asap yang sejak beberapa hari terakhir mulai menyelimuti kota itu.
"Kami akan mengecek ke lapangan guna mencari penyebab kabut asap di Kota Pontianak," kata Kepala BLH Kota Pontianak Raihan, Senin.
Ia menjelaskan, pengecekan di lapangan agar bisa diketahui apa penyebab asap, apakah memang ada lahan gambut di sekitar Kota Pontianak yang terbakar atau tidak.
"Atau malah asap yang sekarang menyelimuti Kota Pontianak, asap kiriman dari kebakaran lahan yang terjadi diluar," ungkap Raihan.
Dalam kesempatan itu, ia mengimbau, agar masyarakat tidak melakukan pembersihan lahan pertanian mereka dengan cara dibakar, serta tidak membakar sampah agar tidak menambah kabut asap di Kota Pontianak.
(A057)