Alaska (ANTARA Kalbar/Reuters) - Gempa bumi berkekuatan 7,7 skala Richter mengguncang di Samudra Pasifik sekitar 60 mil (100 kilometer) baratdaya Port Alexander di Alaska pada Sabtu, menurut Survei Geologi Amerika Serikat.
Gempa itu terjadi pada kedalaman sekitar enam mil (10 kilometer) pada sekitar puku; 08.58 GMT, kata survei tersebut.
Tidak ada penjelasan mengenai adanya kerusakan atau korban, demikian pula tidak ada peringatan akan datangnya tsunami dikeluarkan di wilayah itu.
(H-AK)
Gempa Kuat 7,7 SR Guncang Pasifik Lepas Pantai Alaska
Sabtu, 5 Januari 2013 21:24 WIB