New York (Antara Kalbar) - Fox Studios mengumumkan akan memproduksi tiga seri Avatar setelah sutradara James Cameron berpendapat bahwa dua film 'tidak akan cukup'.
Pengambilan gambar untuk ketiganya akan dimulai pada awal 2014 dan berlangsung secara bersamaan.
Ketiga seri akan dirilis berurutan pada Desember 2016, 2017, dan 2018.
"Saat menulis film baru saya menyadari kalau dunia Avatar, cerita, dan karakternya menjadi lebih kaya dari yang saya perkirakan," tutur Cameron dalam pernyataannya.
"Menjadi terlihat bahwa dua film tidak cukup untuk menampung semua yang ingin saya taruh di layar," tambahnya.
Tahun 2010, Cameron sempat mengatakan akan ada dua seri Avatar yang masing-masing memiliki cerita utuh namun sekaligus pula mengisi sebuah kisah yang lebih besar.
Pemasukan terbesar
Cameron menulis sendirian film Avatar yang pertama namun untuk ketiga seri mendatang dia akan dibantu dengan empat penulis skenario lain.
Mereka adalah Josh Friedman -yang menulis War of the Worlds- Rick Jaffa dan Amanda Silver -penulis Dawn of The Planet of the Apes- dan Shane Salerno yang menulis Armageddon.
Film tiga dimensi yang pertama kali diproduksi 2009 ini merupakan film dengan pemasukan terbesar sepanjang masa.
Kisahnya tentang para tentara yang lumpuh setengah badan yang dikirim berjuang ke planet Pandora, yang didiami mahluk asing.
Didukung dengan animasi yang memukau, film ini diminati oleh segala lapisan.
Fim ini juga merupakan Klik yang paling banyak dibajak di duniaKlik sepanjang tahun 2010.
Film Avatar akan Diproduksi Tiga Seri
Sabtu, 3 Agustus 2013 14:42 WIB