Pontianak (Antara Kalbar) - Kecamatan Pontianak Timur menjadi tuan rumah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur`an ke-26 tingkat Kota Pontianak tahun 2016, kata Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur`an (LPTQ) kota setempat, Mulyadi.
"Pembukan MTQ ke-26 tingkat Kota Pontianak, yakni di sekolah Terpadu. Kecamatan Pontianak Timur, malam ini sekitar Pukul 19.00 WIB," kata Mulyadi di Pontianak, Jumat.
Ia menjelaskan, segala persiapan baik teknis dan non teknis, telah dilakukan sebaik mungkin, agar pelaksanaan MTQ tahun ini lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.
"Rencananya pembukaan MTQ ke-26 akan dibuka oleh Wali Kota Pontianak, Sutarmidji atau Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono," ungkapnya.
Menurut dia, peserta yang akan mengikuti MTQ tingkat Kota Pontianak cukup banyak, karena masing-masing kecamatan, yakni ada enam kecamatan di Pontianak semuanya mengutus perwakilan mereka.
"Tingkat kecamatan tersebut, masing-masing mengutus perwakilan yang menang pada MTQ di tingkat kecamatan beberapa waktu lalu, dan hampir semua perwakilan kecamatan mengikuti seluruh cabang yang dilombakan yang ada, kecuali hifzil Qur`an 30 juz yang memang minim pesertanya," katanya.
Dia berharap, para pemenang pada MTQ tingkat Kota Pontianak nantinya akan mewakili Pontianak dalam seleksi pada ajang yang sama di tingkat Provinsi Kalbar.
Kemudian, peserta yang menang seleksi di tingkat provinsi, nantinya akan mengikuti seleksi di tingkat nasional, katanya.
"Kami akan memberikan bonus tambahan kepada peserta yang mendapatkan nilai tertinggi atau di atas batas nilai rata-rata yang telah ditetapkan panitia pada lomba yang ada. Hal itu untuk memacu peserta untuk lebih menggiatkan diri untuk berlatih, sehingga kualitas peserta itu sendiri tidak diragukan, guna melangkah ke jenjang yang lebih tinggi lagi nantinya," kata Mulyadi.
(U.A057/J003)