Pontianak(Antara Kalbar) - General Manajer PT Angkasa Pura II Cabang Bandara Udara Supadio Pontianak Bayuh Iswantoro mengatakan H-3 Lebaran kondisi arus mudik di bandara tersebut mengalami peningkatan hingga 45 persen.
"Peningkatan penumpang tersebut terus terjadi sejak H-10 Lebaran lalu. Untuk kumlah penumpang berkisar antara 12.000 hingga 13.000 penumpang perharinya," kata Bayuh di Sungai Raya, Kamis.
Bayuh menambahkan, selama terjadinya lonjakan penumpang sejak H-10 lalu, sejumlah maskapai penerbangan sudah melakukan extra flight (penambahan penerbangan) diantaranya, Sriwijaya, NamAir, Lion dan Express.
Ke empat maskapai penerbangan tersebut rata-rata melakukan penambahan penerbangan antara 2 sampai 3 kali sehari. Langkah ini dilakukan untuk menampung tingginya lonjakkan penumpang yang terjadi selama ini di Bandara Supadio.
"Kami memprediksikan, puncak dari tingginya lonjakkan penumpang arus mudik Lebaran ini akan terjadi pada hari Sabtu atau H-1 Lebaran, pada Sabtu besok," katanya.
Bayuh menambahkan, untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penumpang yang mudik di Bandara Internasional Supadio Pontianak, pihaknya telah mendirikan posko lebaran.
Posko lebaran ini telah didirikan sejak tanggal 15 Juni lalu dan akan berakhir pada tanggal 15 Juli mendatang.
Dia menuturkan, adapun pihak yang dilibatkan dalam posko lebaran ini, diantaranya, TNI AU/Polri, Paskhas dan dari pihak Bandara Supadio sendiri.
"Kami mengharapkan dengan dilibatkannya sejumlah unsur dalam posko Lebaran ini, akan memberikan keamanan dan ketenangan bagi pemudik, sehingga semuanya bisa berjalan sesuai dengan harapan," katanya.
(U.KR-RDO/T011)
Pengguna Jasa Bandara Supadio Meningkat 45 Persen
Jumat, 23 Juni 2017 8:50 WIB