Jakarta (Antara Kalbar) - Apple hampir dapat dipastikan akan memakai teknologi pengisi daya nirkabel untuk iPhone 8, atau juga yang sering disebut iPhone Pro.
Hanya saja, menurut laporan terbaru seperti yang diberitakan laman Phone Arena, pengisi daya nirkabel untuk iPhone 8 tidak akan memakai teknologi fast charging.
iPhone 8 dikabarkan memakai "Qi wireless standard" tapi tidak pada daya 15 watt yang tergolong dapat mengisi baterai dengan cepat.
Apple, menurut laporan itu, memilih tetap memakai Standard Power Profile dengan output maksimum 7,5 watt (5V/1.5A).
iPhone 8 disebut akan berlayar OLED 5,8 inci dan abterai yang mirip dengan 7 Plus, sekitar 3.000mAh.