Pontianak (Antaranews Kalbar) - Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Provinsi Kalbar siap mendorong terwujudnya media siber yang tidak terjebak informasi hoaks terlebih lagi maraknya "sampah" informasi di dunia maya.
"Organisasi ini akan mendorong peningkatan kualitas anggotanya supaya informasi yang disampaikan ke masyarakat memenuhi kode etik jurnalistik, tidak mengandung unsur hoaks, serta mencerdaskan masyarakat," kata Ketua AMSI Kalbar periode 2019 - 2022, Kundori di Pontianak, Minggu.
Untuk itu, lanjut dia, AMSI Kalbar akan menggandeng pihak-pihak terkait guna mewujudkan hal tersebut. Kundori juga mengatakan akan membawa AMSI Kalbar menjadi wadah bagi media siber yang tentu kearah yang jauh lebih maju dari sekarang.
Pertama yang akan dilakukan AMSI akan mengusulkan ke Dewan Pers terkait verifikasi dan akan merangkul seluruh media siber yang ada untuk masuk membangun AMSI Kalbar.
"Kita akan selektif memilih anggota untuk gabung bersama AMSI Kalbar. Saya siap membawa AMSI Kalbar kearah yang baik tentunya," ujarnya.
Kundori yang juga CEO Suara Kalbar Grup terpilih dalam Konferwil I AMSI Kalbar yang digelar di Pontianak, Sabtu (16/2). Kegiatan tersebut sekaligus mendeklarasikan terbentuknya AMSI di Kalbar.
Sementara untuk posisi sekretaris, ditempati Teguh Imam Wibowo (Perum LKBN Antara Biro Kalbar), dan bendahara Nur Iskandar (Teraju.id). Korwil AMSI untuk Kalimantan Fakhrurrodji mengatakan, AMSI dibentuk mengingat perkembangan tekhnologi informasi yang meningkat dan industri konten digital di Indonesia sehingga perlu melahirkan nilai kejujuran yang dapat dipertanggung jawabkan.
Atas dasar itu, AMSI dibentuk oleh media digital yang perduli terhadap konten yang akurat, berimbang, tidak berniat buruk dan dapat dipertanggungjawabkan.
Dewan Etik AMSI Kalbar DR Jumadi, DR Yusriadi dan Salman Busrah. Dewan Pertimbangan dan Pengawasan Ahmad Suroso, Heriyanto Sagiya dan Hermansyah.
Adapun anggota AMSI Kalbar yang mendeklarasikan yakni, Suarakalbar.co.id, Tribunpontianak.co.id, Borneoterkini.id, Taraju.id, Pontianakpost.co.id, Suaralandak.co.id, kalbar.antaranews.com, Betangrayapost.com, Wartajurnalis.com, Kapuasrayatoday.com, Uncak.com, Majalahmataborneonews.com.
AMSI Kalbar dorong media siber tanpa hoaks
Minggu, 17 Februari 2019 10:23 WIB