Sekadau (ANTARA) - KPU Sekadau berharap semua media yang ada di Kabupaten Sekadau tetap menjalin komunikasi dan berbagi dalam membantu sosialisasi.
"Cuma tidak semua kegiatan ada iklan nya, karena semua sudah diatur. Saling membantu karena ada tahapan yang harus ikhlas. Kalau urusan pemberitaan dan konfirmasi berita, kami selalu siap memberikan keterangan dari KPU soal yang menyangkut kegiatan atau tahapan-tahapan yang ada di KPU," papar Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sekadau, Drianus Saban, Kamis (16/1).
Dia menambahkan jika 29 Februari nanti launching pilkada akan dilakukan di Lapangan Ej Lantu sekaligus pelantikan PPK.
Sejauh ini mungkin Sekadau saja yang sudah siap memberikan layanan kesehatan dan siaga petugasnya selama pilkada berlangsung.
Mengenai ada petugas yang berpulang pada pemilu kemarin, tentu ini menjadi fokus bersama. Standar kesehatan itu dari dinas terkait soal standar.
"Petugas PPK yang lulus seleksi tentu terjamin kesehatannya serta ada juga surat keterangan bebas narkoba. Untuk rekrutmen yang disabilitas tentu perlakuannya sama soal kesehatan rohani, dan ada kemampuan sebagai penyelenggara tentu tidak tertutup kesempatan, tidak dibatasi dan prosedur pemeriksaan kesehatan sama dengan yang lainnya," paparnya saat ditemui di ruang kerjanya.
KPU berharap peran aktif media dalam menyukseskan Pilkada Sekadau
Kamis, 16 Januari 2020 16:12 WIB