Sanggau (ANTARA) - Anggota Satgas TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau 2020 bersama warga masyarakat bekerja sama membantu dalam pemasangan gorong gorong di jalan yang menjadi sasaran Dusun Jonti, Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Minggu (22/3/2020).
Sasaran TMMD ini bukan saja peningkatan jalan saja. Namun ada penambahan kegiatan yaitu pemasangan gorong- gorong, ada 2 titik yang harus dipasang.
Pemasangan gorong-gorong adalah untuk kelancaran drainase air supaya pada saat musim hujan air bisa mengalir tidak lagi melintas lewat jalan.
Koptu Heronimus dengan warga ada yang mengarahkan alat berat pada saat menurunkan gorong gorong ke jalan yang sudah disiapkan, ada juga warga yang langsung memasang menyusun gorong gorong.
Dansatgas TMMD Regtas ke 107 Kodim 1204 Sanggau Letkol Inf Gede Setiawan mengatakan gorong-gorong ini sangat diperlukan dan penting sekali dipasang di jalan itu.
"Nantinya akan berguna untuk mengalirkan debit air yang pada saat hujan tidak mengalir melalui jalan. Sehingga nantinya jalan yang sudah ditingkatkan dibangun melalui TMMD ini tidak cepat rusak dan dalam jangka panjang pemakaaianya, dan berpesan nantinya agar jalan ini dijaga dirawat dengan baik baik secara bergotong royong," pungkasnya.
Baca juga: Prajurit TMMD gelas komsos, wahana rajut kebersamaan
Baca juga: Prajurit sempatkan diri berolahraga bersama warga
Baca juga: Awasi pekerjaan alat berat, ini dilakukan Praka Koharudin
Tentara dan warga saling membantu memasang gorong-gorong
Minggu, 22 Maret 2020 21:26 WIB