Kapuas Hulu (ANTARA) - Untuk mendukung kelancaran droping atau pendistribusian material pembangunan jalan, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1206/Putussibau harus membuat jembatan di beberapa titik. Agar pekerjaan tetap berjalan di titik-titik yang belum memiliki jembatan, oleh personel TMMD dibuat jembatan darurat agar tetap bisa dilalui kendaraan yang akan mendroping material ke lokasi pembangunan jalan.
'Ini dikerjakan lebih awal karena saat ini di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu masih sering terjadi hujan pada siang hari, maka pengerjaan jembatan di dahulukan. Untuk memudahkan apabila material masuk ke lokasi TMMD. Oleh sebab itu saat ini mulai dilaksanakan pembangunan jembatan," kata PJ Danramil 09/Jongkong Pelda Didik Riyono, Jumat.
Baca juga: Tak mau ketinggalan ibu-ibu Pangkadan ikut andil bantu sukseskan TMMD
Dikatakannya, pelaksanaan TMMD Reguler ke 110 Kodim 1206/PSB dimulai pada tanggal 2 Maret sampai dengan tanggal 31 Maret 2021. Koramil 09/Jongkong bersama masyarakat Desa Hulu Pengkadan mulai membuat jembatan yang menjadi salah satu target fisik.
“Sasaran utama TMMD reguler ke 110 tahun 2021 adalah pembukaan jalan yang menghubungkan Desa Hulu Pengkadan Kecamatan Pengkadan dengan Desa Beringin Kecamatan Hulu Gurung. Untuk menyukseskan pekerjaan tersebut langkah awal yang dikerjakan adalah membuat jembatan. Dengan adanya jembatan maka saat droping material akan mudah dan cepat. Untuk itu jembatan harus dikerjakan terlebih dahulu," paparnya.
Ikhsan salah satu warga Dusun Tintin Kemantan juga menambahkan, jembatan yang dibuat itu diharapkan dalam minggu ini jembatan sudah selesai.
"Jembatan selesai menunggu beberapa saat sampai benar–benar kuat maka akan segera dilaksanakan droping material," tutupnya.
Baca juga: Program TMMD sebagai pemantik perekonomian masyarakat desa terpencil
Baca juga: TMMD Kodim 1206/PSB diharapkan mampu gerakkan ekonomi di pedesaan
Baca juga: Personel TMMD terapkan Protkes saat berbaur dengan masyarakat