Putussibau (ANTARA) - Menyikapi perkembangan pandemi virus COVID-19 yang berdampak kepada seluruh sendi masyarakat di Kecamatan Pengkadan, Satgas TMMD Regtas 110 Kodim 1206/PSB berinisiatif menggelar Bakti Sosial dengan membagi-bagikan paket Sembako.Kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan dilokasi TMMD 110 yang berada di Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu.
Puluhan paket sembako yang berisikan beras, mie instan, minyak goreng, susu,saos,kecap dll dibagikan untuk warga yang terdampak secara ekonomi akibat merebaknya COVID-19) di tengah masyarakat di sasaran lokasi TMMD.
Baca juga: Kasdim 1206/PBS kunjungi Posko TMMD Regtas ke 110 di Pengkadan
Dengan didampingi Aparat Desa, Dandim 1206/PSB selaku Dansatgas TMMD 110, Letkol Inf Jemi Oktis Oil S.I.P membagikan Sembako dan masker secara langsung door to door.
“Kegiatan ini kami kemas sebagai kegiatan komunikasi sosial kreatif dalam rangka Program TMMD, yakni pembagian sembako pada masyarakat terdampak virus Corona,” ujar Dandim 1206/PSB, Sabtu.
Menurut Dandim, untuk masyarakat yang jadi sasaran penerima bantuan sembako adalah masyarakat kurang mampu di Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu. Penyaluran dilakukan dengan langsung ke tempat warga dengan cara mendatangi rumah-rumah warga.
Baca juga: Anggota TMMD 1206/PSB bersama warga bersihkan lingkungan masjid
Dandim berharap paket bantuan sembako ini dapat sedikit mengurangi beban masyarakat terdampak virus Corona khususnya masyarakat kurang mampu di Dusun Tintin Kemantan.
Terpisah, Narsih (42) salah satu penerima sembako dari satgas TMMD Kodim 1206/PSB ini menyampaikan rasa senang telah diberi paket sembako dari Kodim.
“Alhamdulillah, terima kasih ya, sembako dari Satgas TMMD Kodim 1206/PSB, ini sangat bermanfaat sekali buat saya, terima kasih," tuturnya.
Baca juga: Apel pagi cek kesiapan dan pembagian tugas Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Baca juga: Di hari libur TNI dan warga tetap bekerja laksanakan program TMMD
Baca juga: Cara Warga Titin Kemantan bangga terhadap Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Satgas TMMD Kodim 1206/PSB bagikan sembako untuk warga
Sabtu, 13 Maret 2021 10:28 WIB