Pontianak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat mengerahkan semua tenaga kesehatan dan menggandeng anggota TNI-Polri sebagai vaksinator untuk mempercepat capaian vaksinasi COVID-19 di daerah itu.
"Jumlah nakes di Kubu Raya baik yang PNS maupun yang non-PNS sebanyak 1.979 orang dan ini tersebar di seluruh kecamatan di Kubu Raya, mereka ini adalah tenaga vaksinator. Kemudian kita juga dibantu TNI-Polri yang juga sudah dilatih menjadi vaksinator, sehingga diharapkan untuk tenaga vaksinator tidak ada kendala," kata Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan di Sungai Raya, Kamis (12/8).
Baca juga: Kubu Raya jadwalkan kembali vaksinasi COVID-19 di desa
Masalah yang dihadapi daerah setempat saat ini, katanya, ketersediaan vaksin yang diharapkan bisa terpenuhi.
Ia menyebut kesadaran masyarakat setempat untuk divaksin sudah tidak perlu diragukan, karena selama ini mereka antusias mengikuti vaksinasi COVID-19.
Untuk itu, katanya, dengan ketersediaan vaksin saat ini, Pemkab Kubu Raya bersama kodim, polres, dan jajaran terus berupaya mempercepat vaksinasi bagi lansia, masyarakat umum, dan pelayan publik.
Baca juga: 5.740 orang Kubu Raya ikuti vaksinasi COVID-19 ke-2
Dia mengatakan vaksinasi ini tidak hanya diselenggarakan di aula kantor bupati setempat, melainkan juga di luar kantor bupati dengan memasang tenda agar program vaksinasi bisa lebih cepat diberikan kepada masyarakat Kubu Raya.
Ia menyatakan dukungan terkait program Presiden Jokowi melakukan vaksinasi COVID-19 dengan target 700 ribu orang per hari.
"Kalau vaksinnya tidak ada, jelas kita tidak bisa melakukan vaksin, karena dari kuota yang kita ajukan, ketersediaannya tidak mencukupi. Namun, kita akan mempercepat proses vaksinasi yang sudah ada saat ini agar kita bisa segera mengajukan lagi," katanya.
Baca juga: Ketua TP PKK Kubu Raya ajak ibu menyusui agar ikut vaksinasi COVID-19
Baca juga: Pemkab Kubu Raya kembali laksanakan vaksinasi COVID-19
Baca juga: Dinkes Kubu Raya berikan vaksin Moderna kepada 1.979 tenaga kesehatan
Kubu Raya kerahkan semua vaksinator untuk percepatan vaksinasi
Jumat, 13 Agustus 2021 9:01 WIB