Pontianak (ANTARA) - Penjabat Wali Kota Pontianak, Kalimantan Barat Edi Suryanto mengatakan pembangunan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Nipah Kuning sebagai upaya pemerintah meningkatkan layanan air bersih kepada warga.
"Pembangunan IPA Nipah Kuning saat ini tengah berlangsung. Target kami akhir tahun ini sudah mulai beroperasi untuk meningkatkan layanan air bersih bagi masyarakat Pontianak," ujarnya di Pontianak, Minggu.
Ia menjelaskan bahwa telah meninjau langsung pelaksanaan pembangunan IPA Nipah Kuning yang mencapai 300 liter per detik. Hal itu untuk memastikan proses pembangunan sesuai dengan perencanaan yang ada.
Menurutnya ketika beroperasi nanti, IPA Nipah Kuning bisa mampu memenuhi kebutuhan air bersih yang selama ini belum bisa melayani sepenuhnya warga Kota Pontianak.
"Dengan operasional penuh nanti diharapkan seluruh masyarakat kota Pontianak dapat terlayani dengan baik," jelas dia.
Ia mengatakan bahwa pemenuhan kebutuhan air bersih ini menjadi salah satu prioritas Pemerintah Kota Pontianak dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Air bersih menjadi kebutuhan dasar. Sehingga hal ini menjadi program prioritas pemerintah Kota Pontianak. Prasarana yang ada menjadi upaya untuk pemenuhan tersebut. Sehingga layanan kepada masyarakat terutama kebutuhan dasar bisa terpenuhi," papar dia.
Pihaknya sendiri telah melakukan kunjungan langsung ke lokasi pembangunan IPA Nipah Kuning . Hal tersebut untuk memastikan proses pembangunan sesuai dengan perencanaan yang ada baik dari sisi fisik dan waktu pengerjaannya.
"Kunjungan ke sektor layanan publik ini merupakan bagian dari upaya Pemkot Pontianak dalam memastikan proyek-proyek strategis berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.," jelas dia.