Video - ANTARA News kalbar

Satgas Pamtas gagalkan penyelundupan 13,7 kg sabu asal Malaysia

ANTARA - Satgas Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia Yonif 645/GTY, bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Barat, berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 13,7 kg narkotika jenis sabu asal Kota Bintulu Malaysia. Selain menyita dan memusnahkan seluruh barang bukti, Kamis (16/6), petugas juga meringkus satu orang terduga pelaku berinisial I-L, di Kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. (Indra Budi Santoso/Rayyan/Farah Khadija)