Kedekatan antara TNI dan Rakyat di desa sasaran di Desa Bapinang Hilir dan Desa Babirah, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Kalteng, bukan isapan jempol belaka. Kedekatan warga dan TNI memang terlihat selalu bersama, baik saat bekerja, istirahat, dan makan bersama.

"Kebersamaan dengan masyarakat setempat jelas sangat terasa, dan itu merupakan salah satu bentuk kedekatan TNI dengan rakyat. Dan perlu diketahui, kebersamaan tersebut bukan hanya semata-mata untuk bekerja, melainkan di obrolan-obrolan santai di tiap hari," kata Dan SSK TMMD Kapten Inf Suraji, Rabu.

Dia mengatakan, prajurit TNI Kodim 1015/Spt dan warga di Desa Bapinang Hilir dan Desa Babirah selalu bekerja bersama, bahkan makan bersama dan bercanda layaknya sebuah keluarga juga dilakukan.

"Hal ini sebagai cerminan kemanunggalan TNI dan Rakyat di lokasi TMMD 109 tahun 2020," katanya.

Baca juga: Tugu Prasasti pembuktian kemanunggalan TNI dan Rakyat di Pulau Hanaut
Baca juga: Pelajar di lokasi TMMD sumringah melihat jembatan hampir selesai
Baca juga: Komisi I DPRD Kotim apresiasi tinggi untuk TNI



 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020