Pontianak (Antara Kalbar) - PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Bank Kalbar) selama satu bulan menyiapkan dana hingga Rp1 triliun untuk mengantisipasi permintaan masyarakat maupun kalangan lain selama Ramadhan.
"Uang tersebur disebar ke seluruh kantor cabang Bank Kalbar yang tersebar di berbagai daerah," kata Direktur Utama Bank Kalbar, Sudirman HMY saat dihubungi di Pontianak, Senin.
Ia melanjutkan, hingga Juni 2013, jumlah jaringan kantor dan pelayanan Bank Kalbar yang siap melayani masyarakat sebanyak 296 buah.
Rinciannya, terdiri atas 118 jaringan kantor yakni kantor pusat (satu), kantor cabang utama (satu), cabang konvensional (17 buah), cabang syariah (satu buah), cabang pembantu konvensional (46 buah), cabang pembantu syariah (tiga buah), unit usaha mikro (satu buah), kantor kas konvensional (45 buah), kantor kas syariah (tiga buah).
Selain itu, juga terdapat 178 jaringan pelayanan berupa kas mobil (12 buah), kas terapung (satu buah), titik pembayaran (22 buah), layanan syariah (47 buah) dan anjungan tunai mandiri (96 buah).