Jakarta (Antara Kalbar) - Kementerian Koperasi dan UKM berjanji akan membantu dan memberikan berbagai fasilitas bagi para pedagang kaki lima (PKL) yang tergabung dalam koperasi.
"Bagi para PKL yang berkoperasi kami jamin akan difasilitasi berbagai kemudahan, termasuk edukasi dan perkuatan modal," kata Asisten Deputi Bidang Penelitian UKM Kementerian Koperasi dan UKM Karimudin di Jakarta, Senin.
Ia mengatakan bahwa PKL yang berkoperasi juga akan mendapatkan banyak manfaat, di antaranya sering mendapatkan edukasi berupa "capacity building".
Pembinaan juga kerap kali dilakukan untuk koperasi, di antaranya dalam hal penguatan kelembagaan koperasi, penataan sarana dan prasarana usaha, sanitasi, kebersihan, hingga inovasi pemasaran.
"PKL yang berkoperasi juga umumnya secara bertahap menunjukkan perubahan perilaku menjadi lebih memperhatikan kualitas produk," katanya.
Kajian itu, kata dia, telah dilakukan pada PKL kuliner yang berkoperasi di Kota Bogor, Jawa Barat.
"Dalam hal penyajian makanan jajanan, para PKL itu setelah berkoperasi secara bertahap perilakunya berubah menjadi sangat memperhatikan higienitas dan kehalalan produk pangannya," katanya.
Pihaknya bahkan menyatakan diri siap membantu dan memfasilitasi PKL yang berkoperasi, di antaranya membantu proses sertifikasi halal, sertifikasi hygiene, dan sanitasi pangan bagi mereka yang bergerak di bidang pangan.
"Sertifikasi berlaku untuk dua tahun dan kemudian dapat dinilai kembali oleh instansi terkait," katanya.
(D.Dj. Kliwantoro)