Pontianak (Antara Kalbar) - RayaMice, sebagai salah satu "event organizer" di Kalimantan Barat akan menggelar "Homedeco and Property" Ekspo 2015 yang akan dilaksanakan pada 20 hingga 24 Mei untuk mendukung program 1 juta rumah dari Kementerian Perumahan Rakyat di provinsi itu.
"Ekspo ini akan kita laksanakan di PCC dan merupakan pameran eksterior dan interior rumah. Ini dilakukan bersamaan dengan peluncuran program 1 juta rumah yang menjadi program dari Kemenpera di Kalbar," kata Direktur RayaMice, Nugroho Heray di Pontianak, Selasa.
Dia menjelaskan, dari program 1 juta rumah itu nantinya diperuntukkan bagi masyarakat yang belum pernah memiliki rumah dan diarahkan bagi PNS, Polri, TNI dan masyarakat yang menjadi peserta BPJS ketenagakerjaan.
"Nantinya program itu akan lebih memudahkan masyarakat untuk mendapatkan rumah idaman bagi mereka, karena DP-nya hanya 1 persen, bunga 5 persen dan tenornya 20 tahun," tuturnya.
Nugroho memaparkan, pihaknya telah melakukan sosialisasi melalui banner, baliho dan media promosi lainnya untuk menginformasikan kepada masyarakat.
Dengan adanya pameran itu masyarakat bisa lebih mudah mendapatkan informasi terkait rumah idaman mereka dengan harga terjangkau. Ini juga akan memudahkan developer perumahan untuk mempromosikan rumah mereka kepada masyarakat.
"Kita pastikan ekspo kali ini akan menggairahkan penjualan dan mendekatkan antara developer dengan masyarakat. Bahkan, pada tahun ini, kita tidak hanya memamerkan perumahan tetapi, juga memfasilitasi pengusaha bahan bangunan dan interior serta eksterior perumahan untuk mempromosikan produknya," katanya.
Jadi, tambah Nugroho, pada pameran itu bisa memfasilitasi antara penjual bahan bangunan dan interior dengan developer sehingga mereka mungkin ke depan bisa bekerja sama.
"Kita juga akan memberikan `doorprice` kepada masyarakat dengan hadiah utama berupa motor dan tiket PP dari garuda untuk Pontianak - Jakarta. Kita juga akan mengadakan beberapa kegiatan seperti lomba menggambar untuk anak-anak, lomba modern dance dan lomba miniatur rumah sederhana untuk anak-anak SMA dan SMK," tuturnya.
Tidak hanya itu, pada ekspo tersebut, pihaknya juga membuka stan untuk pedagang batu dan kuliner, namun jumlahnya tidak banyak sekitar 24 stan.
"Sejauh ini, peserta yang sudah mendaftar sekitar 300 developer perumahan dan jumlahnya lebih ramai dibanding tahun lalu. Kita targetkan, pengunjung 1.500 orang per hari dengan target transaksi Rp1 triliun selama pameran," kata Nugroho.
(KR-RDO/N005)