Pontianak (Antara Kalbar) - Kepolisian Sektor Sungai Raya dan Basarnas Pontianak, hingga kini masih melakukan pencarian terhadap Zulkarnain (24) seorang pemancing yang tenggelam di Sungai Kapuas, Minggu (27/11).
"Hari ini, pencarian kami lanjutkan, setelah sebelumnya kami belum menemukan korban yang tenggelam karena sampan yang digunakan untuk memancing karam karena arus deras Sungai Kapuas," kata Kapolsek Sungai Raya, Kompol Abdullah Syam di Pontianak, Senin.
Kronologis tenggelamnya Zulkarnain, yakni Minggu (27/11), korban Zulkarnain warga Tabrani Ahmad, Kecamatan Pontianak Barat, bersama temannya Edo memancing udang di Sungai Kapuas atau tepatnya di sekitar Dusun Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya.
"Korban dan temannya menyewa sampan untuk memancing udang tersebut. Kemudian menambatkan sampannya di samping tongkan," ungkapnya.
Pada saat akan pindah, sampan mereka karam sekitar pukul 15.00 WIB, korban Zulkarnain terbawa arus ke bawah tongkang sementara temannya Edo dapat menyelamatkan diri, katanya.
Kapolsek Sungai Raya menambahkan, meskipun korban Zulkarnain bisa berenang, tetapi akibat karamnya sampan tersebut, dia tidak bisa menyelamatkan diri karena terseret arus deras ke bawah tongkang tersebut.
"Hingga kini kami terus melakukan pencarian korban yang tenggelam karena terserat arus deras tersebut, bersama tim Basarnas Pontianak dan instansi terkait lainnya," katanya.
Polisi-Basarnas Masih Cari Seorang Pemancing Tenggelam Di Sungai Kapuas
Senin, 28 November 2016 13:01 WIB