Pontianak (ANTARA) - Perguruan tinggi negeri terbesar di Provinsi Kalimantan Barat, Universitas Tanjungpura pada Selasa (2/4) akan memilih rektor baru untuk periode empat tahun berikutnya menggantikan Prof DR Thamrin Usman DEA. Thamrin Usman sudah dua periode menjabat sebagai rektor sehingga tidak lagi diperbolehkan untuk ikut dalam pemilihan berikutnya.
Pada penyaringan Calon Rektor Untan periode 2019 - 2023 yang dilakukan pada tanggal 16 Januari lalu, Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura, Prof DR H Eddy Suratman SE meraih suara terbanyak. Pria yang kini menjabat sebagai Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Untan itu meraih 27 suara.
Ia unggul dibanding saingan terdekatnya, Prof Dr H. Garuda Wiko SH, M.Si yang meraih 23 suara. Dalam penyaringan calon rektor tersebut, ada dua nama lain yang ikut bertarung yakni Dr Ir Uray Eddi Suryadi, MP dan Dr. Ir. H. Gusti Hardiansyah M.Sc. Masing-masing mendapat nol suara dan satu suara.
Berdasarkan hasil tersebut, maka ada tiga nama yang berhak maju dalam pemilihan tahap berikutnya yakni sesuai abjad nama Prof DR H Eddy Suratman SE MA, Prof DR H. Garuda Wiko SH, M.Si dan DR Ir. H. Gusti Hardiansyah M.Sc
Pada penyaringan tersebut, dari 52 orang anggota senat yang dapat memberikan suaranya, yang hadir sebanyak 51 orang.
Pada pemilihan calon rektor bersama Kemenristekdikti hari Selasa besok, Kemenristekdikti mempunyai 35 persen suara dari anggota senat yang hadir pada pemilihan tahap dua.
Besok penentuan siapa Rektor Untan
Senin, 1 April 2019 16:25 WIB