Putussibau (ANTARA) - Kasdim 1206/Putussibau Mayor Inf Agus Jaelani meninjau lokasi pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke-110 Kodim 1206/PSB yang dilaksanakan di Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.
"Peninjauan ini dilakukan sebagai upaya untuk memastikan bahwa program tersebut berjalan lancar. Selama program TMMD berjalan pihaknya selalu mengedapankan kepentingan rakyat," kata Kasdim 1206/Putussibau Mayor Inf Agus Jaelani, Minggu.
Baca juga: Babinsa dan Babinkamtibmas bersinergi di TMMD ke 110 Kodim 1206/PSB
Dalam hal ini kata Kasdim, tujuan kehadirannya di lokasi TMMD untuk mengecek sejauh mana pekerjaan yang sudah dikerjakan dan memberi semangat kepada Satgas TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB.
“Saya berharap, pelaksanaan program TMMD ini semuanya berjalan lancar, dan dapat bermanfaat serta mampu meningkatkan perekoniman warga Desa Hulu Pengkadan," ucapnya.
Proses pembukaan jalan sepanjang 3,8 Km, pembuatan 7 jembatan dan 9 gorong-gorong ini merupakan program TMMD, dan diharapkan bisa meningkatkan perekonomian warga Dengan ada nya program TMMD Regtas ke -110 Kodim 1206/PSB ini.
Baca juga: Peran Babinsa sangat penting dalam Program TMMD ke-110 Kodim 1206/PSB
Baca juga: Anggota Satgas TMMD dan warga laksanakan ibadah salat Jumat
Baca juga: Satgas TMMD Kodim 1206/PSB padatkan jalan guna lancarkan akses warga
Kasdim 1206/PSB cek pengerjaan TMMD gunakan sepada motor
Minggu, 14 Maret 2021 0:25 WIB