Pontianak (ANTARA) - Provinsi Kalimantan Barat akan mengirim sebanyak sembilan atlet dari cabang olahraga anggar pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua, Oktober mendatang.
"Kesembilan tim anggar Kalbar yang akan mengikuti PON XX Papua, yakni Mery Ananda, Indah Nur Syafarin, Masyithah, Oktavianus Harry, Rayhan Maulidzar, Yan Ardiyan, Hasma Najuda, Firzanur F, dan M Ridho," kata pelatih anggar Kalbar Verdiana Rihandini dalam keterangan tertulisnya di Pontianak, Selasa.
Dia menjelaskan, saat ini timnya terus melakukan segala persiapan untuk mengikuti PON XX di Papua.
"Dan kami tetap menargetkan medali emas pada PON XX Papua 2021 dari cabang olahraga anggar ini, sehingga kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kalbar," ujarnya.
Dia menambahkan, menjelang PON XX Papua Oktober 2021, atlet anggar Kalbar yang berlatih di Pusdiklat Mempawah terus meningkatkan volume latihan dan berlatih meningkatkan taktik dan strategi bertanding.
"Latihan kali ini memprioritaskan kepada taktik dan strategi bertanding termasuk memperbanyak latih tanding sesama atlet maupun bersama pelatih," ujarnya.
Untuk program latihan menjelang PON yang akan digelar dua bulan lagi, pihaknya lebih mengutamakan kepada strategi dan taktik maupun sparring sesama atlet dan pelatih, katanya.
Namun dia mengakui, pihaknya tetap melatih fisik dan kebugaran atlet meskipun porsinya tidak terlalu banyak.
"Kami ingin atlet mematangkan teknik dan strategi bertanding maupun mentalnya, misalnya bagaimana seharusnya atlet saat memimpin poin dan saat tertinggal poin dalam bertanding," ungkapnya.