Jakarta (ANTARA) - Aktor asal Amerika Serikat dan pemenang tujuh Emmy Awards Ed Asner yang juga dikenal Edward Asner meninggal dunia pada usia 91 tahun, dikutip dari AFP, Senin.
"Ed Asner meninggal pagi ini dengan damai. Kata-kata tidak dapat mengungkapkan kesedihan yang kami rasakan. Selamat malam ayah, kami mencintaimu," tulis keluarga sang aktor melalui media sosialnya.
Asner mulai populer melalui karakter Lou Grant, seorang produser berita dalam sitkom "The Mary Tyler Moore Show" yang tayang pada 1970 hingga 1977. Setelah itu, karakter Lou Grant memiliki program tersendiri.
Berkat memerankan karakter tersebut, Asner memenangkan tujuh Emmy Awards dan menjadi satu dari dua aktor yang memenangkan penghargaan kategori komedi dan drama untuk peran yang sama di acara yang berbeda.
Asner juga berhasil mencuri hati penggemar setelah menjadi pengisi suara karakter Carl Fredricksen dalam film animasi "Up" yang tayang pada 2009.
Dalam film tersebut, karakter Carl Fredricksen merupakan seorang lelaki tua yang mengikat ribuan balon ke rumahnya dan menerbangkannya ke Amerika Selatan, memenuhi keinginan mendiang istrinya untuk berpetualang.
Edward Asner lahir pada 15 November 1929 di Kansas City, Missouri sebagai anak bungsu dari lima bersaudara. Dia sempat bertugas di Angkatan Darat Amerika Serikat sebelum terjun ke dunia akting.
Dia muncul dalam serangkaian drama Broadway, acara televisi dan film sebelum mendapatkan terobosan besar lewat "The Mary Tyler Moore Show."
Dia juga merupakan aktivis liberal yang berpartisipasi dalam protes untuk mendukung serikat pekerja dan menentang hukuman mati serta sebagai presiden Screen Actors Guild selama dua periode.
Ed Asner pengisi suara kakek Carl di film "Up" tutup usia
Senin, 30 Agustus 2021 9:56 WIB